POLINDES

  • Jul 29, 2017
  • ngurenrejo

POLIKLINIK DESA Poli Klinik Desa (PKD) atau dulu disebut "Polindes" milik Pemerintah Desa Ngurenrejo ini berlokasi di tanah desa komplek SD, berada bersebelahan dengan bangunan SD, TK dan PAUD Desa Ngurenrejo. Warga Desa Ngurenrejo menyebutnya dengan istilah "Pertelon Doro" karena berada di tanah pekarangan milik desa blok Doro. Polindes dikelola oleh Pemerintah Desa Ngurenrejo baik parasarana maupun sarana pendukungnya, dengan tenaga medis 1 orang Bidan Desa. Polindes Desa Ngurenrejo masuk ampuan dari Puskesmas Wedarijaksa II. Di Polindes sehari-hari melayani kesehatan untuk balita, ibu hamil, ibu menyusui, lansia dan juga kesehatan umum masyarakat. Hari buka pelayanan kesehatan yaitu hari Senin s/d Sabtu. Minggu dan hari libur Polindes tutup. Disebelah (selatan) Polindes berdiri megah Masjid Jami' Baitul Muhtadin. Masjid kebanggaan warga Desa Ngurenrejo tersebut hingga saat ini masih dalam proses pembangunan. Pembangunan masjid telah mencapai kurang lebih 75 % dengan total biaya menghabiskan dana kurang lebih 2 milyard rupiah. Biaya pembangunan masjid bersumber dari swadaya murni masyarakat dan bantuan Desa. Posisi lokasi Polindes benar-benar strategis karena berada di jantung Desa, satu komplek dengan Masjid, TPQ, SD, TK dan PAUD. Disebelah (barat) Polindes juga ada lapangan sepak bola yang merupakan pusat pendidikan dan latihan sepak bola bagi anak-anak SD dan juga menjadi basecamp PS. Porsinga Muda, club lokal Desa milik Masyarakat Desa Ngurenrejo.