SELAMATAN MEMULAI PEMBANGUNAN JEMBATAN BARU

  • Aug 15, 2019
  • ngurenrejo

[caption id="attachment_3198" align="alignnone" width="1000"] Selamat untuk memulai pembangunan jembatan baru di wilayah RT.05 RW.01 Desa Ngurenrejo (foto/dok.desa)[/caption]

ngurenrejo-pati (15-08-2019). Hari ini Kamis, 15 Agustus 2019 Pemerintah Desa Ngurenrejo memulai pelaksanaan pembangunan jembatan baru yang melintas di atas kali Gung Wedi. Jembatan baru ini berada di wilayah RT.05 RW.01 yang merupakan pengganti jembatan bambu yang selama ini menjadi satu-satunya sarana perhubungan warga Desa Ngurenrejo khususnya warga RT.05 RW.01.

Sebelum dimulainya pelaksanaan pembangunan jembatan baru oleh TPK, terlebih dahulu diawali dengan kegiatan selamatan bubur abang-putih dan juwadah pasar di lokasi kegiatan pembangunan jembatan. Acara selamatan dipimpin oleh Bapak Suyoto Staf Kasi Kesra Pemdes Ngurenrejo. Dengan acara selamatan seraya memohon do'a kepada Tuhan Yang Maha Esa agar pelaksanaan kegiatan pembangunan dapat berjalan aman, lancar tiada halangan apapun. Hadir pula dalam acara selamatan ini Bapak Sudiyono Kepala Desa Ngurenrejo beserta seluruh Perangkat Desa, warga sekitar lokasi kegiatan dan para pekerja yang siap melaksanakan pekerjaan setelah acara selamatan selesai. Sehabis selamatan dan pemberian sesaji di lokasi kegiatan oleh Bapak Kepala Desa, dilanjutkan memulai pekerjaan dengan penataan profil dan penyiapan peralatan kerja oleh para pekerja yang dipandu oleh TPK Desa Ngurenrejo yang dipimpin Bapak Rupadi selaku Ketua TPK. Kegiatan pembangunan jembatan baru dengan konstruksi plat beton ini dilaksanakan secara swakelola oleh Pemerintah Desa melalui TPK Desa Ngurenrejo, didanai dar sumber Dana Desa (DD) tahun 2019. Harapannya dengan dibangunnya jembatan baru dapat memperlancar transportasi dan perhubungan antar wilayah di Desa Ngurenrejo.